Bimmer.ID — Di tahun 2023, BMW 2002 Turbo merayakan HUT ke-50. Mobil kompak ini merupakan salah satu model tersukses yang pernah diciptakan oleh BMW, khususnya di Amerika Serikat.
Di penghujung tahun 1950-an, BMW tak mampu bersaing melawan pabrikan Jerman lainnya. Perlu diingat, BMW pada masa itu masih berupa perusahaan kecil.
Kala itu BMW hanya memiliki mobil berukuran kecil (700 Series) dan mobil besar (500 Series Baroque Angel). Mereka tidak memiliki model menengah.
Model menengah, atau yang biasa disebut midsize 02 Series, ini menjadi salah satu prospek proyek Neue Klasse (kelas baru) BMW pada 1966-1977. Mereka melihat celah yang bagus di model menengah.
Pada tahun 1966, BMW 1500 dirilis dalam bentuk sedan empat pintu, yang kemudian disusul oleh BMW 1600. Versi coupe-nya (1600-2) juga kemudian dirilis dan berlanjut pada pengembangan 2002.
Pada saat yang bersamaan, seorang importir BMW di AS bernama Max Hoffman mengajukan permintaan agar BMW membuat 02 Series versi sport.
Mobil turbo pertama di Eropa
Dan akhirnya BMW 2002 Turbo (E20) pun dirilis pada Pameran Frankfurt Motor Show 1973. Mobil ini dibekali mesin M10 versi baru yang disebut M05.
M05 berkapasitas 2.000 cc empat silinder ini menggunakan Kühnle, Kopp, & Kausch turbocharger dengan sistem fuel injection mekanik yang mampu mengeluarkan tenaga sebesar 168 HP di 5.800 RPM dan torsi sebesar 240 NM.
Dengan demikian, mobil ini mampu melesat hingga 211 KPJ. BMW 2002 Turbo ini adalah mobil turbo pertama yang diproduksi massal di Jerman dan Eropa.
Mobil ini juga menjadi salah satu pencetus terbentuknya BMW Car Club of America di Boston dan Kansas City.
BMW 2002 versi biasa tersedia dalam dua pilihan, yakni Mesin M10 single Solex carburetor (2002 2.0l) atau dual Solex carburetor (2002ti). Sementara BMW 2002tii menggunakan sistem fuel injection mekanik buatan Kugelfischer.
Demi mengimbangi tenaga besarnya, BMW 2002 Turbo mendapat sedikit perubahan, seperti fender flares yang mampu mengakomodir ban lebih lebar, piringan rem depan yang lebih besar, serta instrumen cluster tambahan.
Apresiasi tinggi
Saat diluncurkan di AS pada 1973, BMW 2002 Turbo dibanderol US$4.000. Mobil ini sekarang populasinya semakin menyusut. Jika ada yang menjualnya dalam kondisi bagus, harganya bisa mencapai US$200.000 (sekitar Rp2,8 miliar).
BMW 2002 merayakan HUT ke-50 dengan penuh kebanggaan atas prestasinya dalam hal penjualan dan motorsport. Siapa tahu BMW bakal merilis versi homage-nya dalam waktu dekat, seperti yang mereka lakukan pada BMW CSL dan 3.0 CSL. (Aldion/BMW Blog)