Bimmer.ID — BMW Group baru saja merilis aplikasi My BMW dan MINI untuk pelanggan setianya yang berada di Singapura. Aplikasi generasi terbaru dari BMW Group ini hadir dengan desain dan tampilan terbaru, dengan navigasi yang intuitif untuk mendukung mobilitas pelanggannya.
Saat ini, seperti disebutkan dalam rilis BMW Group (12/4), kedua aplikasi ini hanya tersedia di Singapura, dan rencananya pada pertengahan tahun 2021 ini kedua aplikasi ini akan hadir dalam 23 bahasa di 40 negara termasuk Amerika Serikat, Kanada, Brasil, Meksiko, serta Asia Tenggara.
Aplikasi My BMW dan MINI dikembangkan oleh tim internal BMW Group, menggunakan bahasa pemrograman Dart, dan didukung oleh tenaga-tenaga profesional yang handal. Lebih dari 300 karyawan terlibat dalam proyek aplikasi ini.
“Dengan aplikasi generasi terbaru ini, kami melangkah lebih jauh untuk memperluas pengalaman digital pelanggan, dan memenuhi permintaan pelanggan terhadap layanan dan fungsi digital,” ujar Peter Henrich, Senior VP dari BMW Group Connected Company Customer.
Aplikasi My BMW dan MINI, saat ini tersedia untuk pengguna sistem operasi iOS dan Android, dan dapat diunduh secara gratis di Apps Store dan Google Play Store.
Dengan menggunakan aplikasi ini, pengguna BMW dapat mengetahui secara detail status kendaraannya, fungsi aktivasi jarak jauh, menemukan kendaraannya, status pengisian daya listrik, memantau lingkungan kendaraannya melalui Remote 3D View, serta untuk mengunci dan membuka pintu mobil secara otomatis.
Pelanggan juga dapat mengatur preferensi individunya secara cepat dan otomatis, menghidupkan kendaraannya dengan BMW Digital Key, menghubungkan pelanggan ke ekosistem BMW Group, layanan service kendaraan, hingga BMW dan MINI Road Assistance. (ymn/Foto: BMW Group)
Baca juga: BMW 3 Series F30: Sedan BMW Modern yang Semakin Canggih