Bimmer.ID — European Auto Group (EAG) baru-baru ini menawarkan sebuah mobil langka istimewa dengan harga sangat tinggi kepada siapapun yang berani membelinya.
Mobil yang dimaksud adalah BMW E90 M3 CRT lansiran 2012, berwarna Frozen Polar Silver Metallic dengan interior Sakhir Orange / Black Leather.
E90 M3 CRT (Carbon Racing Technology) merupakan mobil yang sangat jarang sekali populasinya dan kini dijual oleh EAG di workshop mereka di Texas, Amerika Serikat, dengan harga US$250.000 atau sekitar Rp4 miliar.
Mobil nomor #61 dari 67 ini awalnya dimiliki oleh seorang kolektor di Arab Saudi. Di tangannya, sedan 4 pintu ini jarang sekali digunakan dan selalu mendapat perawatan terbaik.
Sebagai informasi, mobil edisi khusus ini memang diproduksi secara eksklusif untuk pasar Eropa saja.
Selain jumlahnya yang sedikit, apa yang membuatnya mahal? Well, BMW E90 M3 CRT pertamakali diperkenalkan pada 2011.
Mobil ini hanya diproduksi untuk memamerkan kemampuan BMW dalam memadukan performa tinggi motorsport dengan teknologi carbon fiber terbaik di zamannya.
Penggunaan serat karbon ini meliputi kap mesin, jok bucket, sayap belakang, lip spoiler depan, dan air intake ducts.
Strategi lain untuk mengurangi bobot adalah dengan meminimalisir penggunaan peredam suara, knalpot berbahan titanium, serta jok belakang yang didesain khusus. Fitur-fitur tersebut membuat mobil ini hanya memiliki bobot 1.580 kg.
Hasilnya, distribusi bobot mencapai 51,6% di depan dan 48,4% di belakang. Hal itu membuat BMW E90 M3 CRT memiliki handling yang sangat baik.
Dari 67 unit yang dibuat, satu unit model pra produksi disimpan oleh BMW M. Dan seluruh model lainnya dibekali spesifikasi khusus untuk pasar Eropa. Dengan demikian hanya ada 66 unit yang dibeli konsumen.
Mesin M3 GTS
Hal menarik lainnya dari E90 M3 CRT ini adalah penggunaan mesin V8 berkapasitas 4.400 cc berkode S65B44 yang juga dapat ditemui pada E92 M3 GTS limited edition.
Adapun model E90/92 M3 biasa hanya menggunakan mesin S65B40 berkapasitas 4.000 cc. S65B44 memiliki tenaga 450 hp, atau 40 hp lebih besar ketimbang versi standar.
Mesin ini memiliki redline hingga 8.000 rpm dengan girboks dual clutch transmission 7 percepatan.
Dan E90 M3 CRT yang dijual ini kondisinya sangat terawat. Bahkan bagian kulit interiornya sama sekali tidak mengalami keausan sedikitpun.
Dan yang paling penting adalah jarak tempuhnya yang hanya mencapai 2.691 mil atau 4.330 km. Tertarik memilikinya? (Aldion/BMW Blog/Anthusiast Auto)