Bimmer.ID — Tim China sukses menggondol piala usai menjuarai ajang BMW Golf Cup World Final di Mauritius pada akhir pekan lalu.
Mereka mengoleksi 332 poin, meninggalkan tim Singapura dan tim China Taipei yang sama-sama meraih 325 poin. Sedangkan tim tuan rumah hanya mampu finish di posisi ke-11.
Sementara di kompetisi wanita, Jirawan Chaiyanboon asal Thailand menjadi pemenang dengan raihan 118 poin, disusul oleh Li Jiang (China), Kuei Hsian Shih (China Taipei), dan Yeonhee Ko (Australia) di mana ketiganya meraup 114 poin.
Di Kelas A Pria, Phogkij Phongam, yang juga berasal dari Thailand, menjadi pemenang dengan koleksi 110 poin. Kemudian disusul oleh Yanping Liu asal China dengan 108 poin dan Ji Yi Gong dari Singapura dengan 107 poin.
Sedangkan di Kelas B Pria Neil Janszen asal Belanda menduduki peringkat puncak dengan koleksi 113 poin, disusul oleh Shao Chienh Fu (China Taipei), dan Weiping Yang (China).
Seluruh pemenang menerima trofi di akhir acara Gala Dinner yang dihadiri oleh tamu kehormatan Fanny Sunesson.
BMW Golf Cup pertama kali digelar pada 1982, sementara world final seri turnamen bagi amatir ini pertama kali dimainkan pada 1995, dan Mauritius menjadi langganan tuan rumah.
Negara kepulauan Afrika yang terletak di Samudera Hindia ini selalu menggelar pertandingan golf internasional secara profesional.
“Turnamen-turnamen golf BMW selama 40 tahun ini selalu membuat para penggemarnya terkagum-kagum,” kata Stefan Ponikva, wakil presiden BMW Brand Communication and Brand Experience.
“Para tamu menikmati turnamen dengan perasaan senang. Kami bangga akan komitmen BMW terhadap olahraga yang memberikan para pelanggan kami kesempatan untuk mengeksplorasi passion mereka di tingkat amatir dan profesional,” lanjutnya.
World Final BMW Golf Cup 2023 bakal digelar di Fancourt Golf Resort di George, Afrika Selatan pada 2024. BMW siap menjalin kerjasama dengan African Tourism agar acara itu mampu mendatangkan banyak penonton. (Aldion/BMW Group)