Bimmer.ID โ BMW Motorrad Amerika Serikat baru saja memperkenalkan lini terbaru dari motor petualang mereka untuk tahun 2024.
Ada tiga model terbaru yang dapat dipilih oleh calon pembeli, yakni BMW F 800 GS, F 900 GS, dan F 900 GS Adventure.
Trio terbaru rilisan BMW Motorrad ini bakal masuk kategori entry level, mengingat harga dan kapasitas mesin yang ditawarkan untuk tahun 2024. Namun demikian, banyak fitur-fitur baru yang ditambahkan.
Untuk pasar AS, BMW F 800 GS dibanderol US$10.495 (Rp165 juta), F 900 GS US$13.495 (Rp212 juta), dan F 900 GS Adventure US$14.195 (Rp223 juta). BMW Motorrad bakal merilis trio motor entry level ini pada kuartal kedua 2024.
BMW F 800 GS
BMW F 800 GS dianggap ideal sebagai motor petualang entry level, karena memiliki mesin yang lebih bertenaga.
Motor ini memiliki desain yang cocok bagi rider pemula maupun rider yang berpengalaman.
Berbeda dari motor-motor top BMW yang menggunakan mesin boxer, F 800 GS dibekali mesin dua silinder segaria berkapasitas 895 cc yang mampu mengeluarkan tenaga 87 HP di 6.750 RPM.
BMW F 900 GS
BMW F 900 GS diciptakan khusus bagi para offroader. Motor lansiran 2024 ini lebih ringan dan bertenaga jika dibandingkan dengan pendahulunya.
Mesin dua silinder pada BMW F 900 GS dan BMW F 900 GS Adventure mampu menghasilkan tenaga sebesar 105 HP di 8.500 RPM.
BMW F 900 GS Adventure
Adapun BMW F 900 GS Adventure didesain untuk melahap jalanan aspal dan tanah. Motor ini diperuntukkan bagi rider yang hendak melakukan perjalanan jarak jauh dengan nyaman.
Di motor ini banyak fitur-fitur yang telah dipikirkan dengan matang. Bodinya yang kokoh sangat andal saat digunakan di segala medan.
BMW F 800 GS, F 900 GS, dan F 900 GS Adventure menggunakan rangka trelis yang didesain untuk mengakomodasi mesin 2 silinder segaris sebagai struktur sehingga stabil saat dikemudikan.
Untuk pilihan warna, ketiga motor ini memiliki sejumlah varian, mulai dari base color, sport, triple black, passion, hingga GS Trophy. (Aldion/BMW Group)