Bimmer.ID โ BMW Motorrad pada Kamis (7/9/23) meluncurkan jajaran motor touring enduro kelas mid-range model terbarunya, yakni BMW F 900 GS, F 900 GS Adventure, dan F 800 GS.
Ketiga model ini ditujukan kepada rider yang menggemari adrenalin dan gemar berkendara jarak jauh untuk bertualang.
Motor-motor tersebut telah mengalami banyak perubahan penting, lengkap dengan fitur-fitur terbaru dan mesin berperforma tinggi.
Tenaga dan torsi mesin besar
Seluruh model lansiran 2023 ini dibekali mesin 2 silinder segaris berkapasitas 895 cc (untuk F 900 GS dan F 900 H S Adventure), sedangkan F 800 GS berkapasitas 798 cc.
Temaga yang dihasilkan oleh mesin BMW F 900 GS dan F 900 GS Adventure adalah 105 HP dan F 800 GS memiliki tenaga 87 HP.
Mesin yang sepenuhnya baru ini lebih besar 10 HP dibanding generasi terdahulunya. Kurva torsi juga diklaim lebih merata sehingga akselerasinya kian meningkat.
Fitur-fitur
Motor Seri F BMW ini sudah memiliki fitur mode berkendara โRainโ dan โRoadโ sebagai standar, termasuk Dynamic Traction Control (DTC) serta cornering-optimized ABS Pro. Sementara fitur berkendara โProโ tersedia sebagai paket opsional.
Desain dan suspensi baru
BMW F 900 GS, F 900 GS Adventure, dan F 800 GS terbaru ini memiliki desain rangka bertipe bridge-type yang terbuat dari plat baja.
Tangki bensinnya yang terbuat dari plastik mampu menampung BBM sebanyak 14,5 liter. Plastik dipilih untuk mengurangi bobot karena jauh lebih ringan ketimbang besi.
Bagian buritan ketuga motor itu juga telah didesain ulang agar tampil lebih sporty dan ringan. Tidak tanggung-tanggung, BMW menyematkan silencer Akrapovic sebagai standar.
Khusus tipe F 900 GS dan F 900 GS Adventure keduanya memiliki suspensi teleskopik fully adjustable upaide-down buatan Showa.
Mumpuni untuk off-road
BMW F 900 GS telah didesain seoptimal mungkin untuk kepentingan off-road. Hal itu tampak dari segitiga stang yang lebih ergonomis, footrest lebih rendah, dan posisi stang yang lebih tinggi.
Ketiga model itu sebagai standar juga memiliki tuas perpindahan gigi yang bisa disesuaikan panjangnya.
Sementara transmisi enam percepatannya telah dipermak ulang agar mampu memberikan perpindahan gigi yang lebih smooth saat dikendarai.
Pilihan warna
F 900 GS tersedia dalam warna Blackstorm metallic, Sรฃo Paulo Yellow solid paint (versi Passion model), dan Lightwhite solid paint/Racing Blue metallic (versi GS Trophy).
Sementara F 900 GS Adventure ditawarkan dalam pilihan warna Blackstorm metallic (variant standar) dan Matte White Aluminium (varian Ride Pro).
Untuk model The F 800 GS tersedia warna Lightwhite solid paint (varian standar), Racing Blue (varian Sport model), dan Blackstorm metallic (versi Triple Black). (Aldion/BMW Group)