Bimmer.ID — BMW seakan tak mau berhenti mempromosikan sedan sport generasi terbaru mereka yang ditenagai oleh mesin listrik.
Mobil berbasis Seri 3 dengan kode bodi ZA0 ini disebut bakal meluncur sekitar tahun 2027 dan diklaim akan mengalahkan seluruh rival-rivalnya, bahkan supercar.
Pernyataan berani ini dilontarkan langsung oleh CEO BMW M Frank van Meel dalam wawancaranya kepada Majalah Motor Trend.
“Kami menyadari bahwa BMW M3 elektrik tanpa mesin bensin bakal mengalahkan semuanya yang pernah Anda lihat,” kata van Meel antusias.
Menurut Motor Trend, sedan sport elektrik ini nantinya akan dibekali empat motor listrik (quad motor), berpenggerak empat roda (AWD), dan memiliki tenaga 700 HP.
BMW bahkan mengatakan bahwa mereka telah memiliki teknologi quad motor yang mampu menyemburkan tenaga 1.300 HP. Akan tetapi, mesin ini tidak langsung dirilis di awal kemunculannya.
Satu hal yang pasti, BMW M3 elektrik ini sedang dikembangkan secara internal oleh BMW, tanpa bantuan dari luar.
Mengingat M5 CS sanggup berakselerasi dari 0-100 KPJ dalam 3 detik, maka M3 elektrik ini kemungkinan dapat melakukannya dalam 2 detik.
Mesin BMW M3 elektrik yang diklaim akan ‘mengalahkan semuanya’ ini dapat dipastikan mampu menyalurkan torsi raksasa secara instan.
Sebelumnya van Meel pernah mengatakan bahwa para insinyur di Ars Technica sedang mengeksplorasi sejumlah opsi penggerak roda.
Sangat masuk akal jika M3 elektrik masa depan tersebut mengikuti M3 masa kini yang memiliki konfigurasi penggerak roda belakang (RWD) dan all-wheel drive (AWD).
Sedan M elektrik ini diharapkan memiliki dua motor listrik untuk varian RWD dan empat motor listrik bagi AWD.
Jika nanti telah dirilis, mobil super itu bakal membuka jalan bagi peluncuran iX3 SUV, i3 Touring, dan iX4.
Seluruh model tersebut tentu saja menggunakan platform Neue Klasse yang khusus diperuntukkan bagi mobil listrik BMW. (Aldion/Motor Trend)