Bimmer.ID โ Tahun 2024 menjadi musim yang sangat padat bagi BMW M Motorsport. Mereka meraih banyak kemenangan, gelar, dan statistik mengagumkan. Seperti apa kiprah BMW M Motorsport 2024 lalu?
Dari tiga jenis mobil BMW M Motorsport yang terjun di ajang balap 2024 (BMW M Hybrid V8, BMW M4 GT3, dan BMW M4 GT4), seluruhnya mengantongi 215 kemenangan dari lebih 1.000 balapan dengan total jarak 1 juta kilometer.
BMW M Hybrid V8
Prototipe BMW M Hybrid V8 adalah mobil balap yang menjalani musim kompetisi paling keras di ajang motorsport global.
Debutnya tahun ini di ajang FIA World Endurance Championship (FIA WEC) dan IMSA WeatherTech SportsCar Championship (IMSA series) memberikan tantangan tersendiri bagi para insinyur, tim, dan pembalap.
Di awal kemunculannya, mobil ini memang kurang bersinar. Namun, seiring berjalannya waktu, M Hybrid V8 milik tim BMW M Team RLL mampu finish pertama dan kedua di IMSA. Sementara BMW M Team WRT mendulang sukses di FIA WEC.
Mobil ini mencatatkan total jarak tempuh balapan sejauh 82.400 km, atau setara dengan 460 jam.
BMW M4 GT3
Tahun 2024 merupakan tahun ketiga bagi BMW M4 GT3 berlaga di seluruh kompetisi. Mobil ini mengantongi 50 kemenangan dan 10 gelar juara global.
Kemenangan paling bergengsi diraih oleh tim Schubert Motorsport di ajang balap touring car Jerman (DTM) dan Team WRT di ajang Fanatec GT World Challenge Europe.
Adapun pebalap Charles Weerts asal Belgia sukses meraih gelar juara umum di balapan Intercontinental GT Challenge.
BMW M4 GT3 juga berhasil mengantarkan para pebalapnya naik podium di ajang balap ketahanan 24 jam paling bergengsi, yakni Daytona (AS), Nรผrburgring (Jerman), Le Mans (Perancis), dan Spa-Francorchamps (Belgia).
Secara total, BMW M4 GT3 musim 2024 mencatatkan total jarak tempuh balapan sejauh 380.000 km,
BMW M4 GT4
Memasuki tahun keduanya di 2024, BMW M4 GT4 untuk pertamakalinya memenangi gelar pabrikan di SRO global GT4. Gelar ini diraih usai menjalani 95 balapan di seluruh Eropa, Asia, Australia, dan Amerika.
Sepanjang 2024, tim-tim pelanggan BMW M Motorsport menerjunkan M4 GT4 di 770 balapan dan memenangi 164 di antaranya. (Aldion/BMW Group)