Bimmer.ID —ย BMW C400X merupakan skuter matik premium yang hadir untuk melengkapi pendahulunya, BMW 600 Sport dan BMW C 650 GT. Skuter ini diperkenalkan pertama kali di ajang pameran internasional EICMA 2017 di Milan, Italia.
Menyasar segmen kelas menengah, skuter C400X dirancang untuk memudahkan Anda berkendara dengan aman dan cepat. Skuter pabrikan Jerman ini menggunakan mesin satu silinder kapasitas 350 cc. Tenaga yang dapat dihasilkan mencapai 34,4 dk pada 7.500 rpm dengan torsi maksimum 35 Nm/6.000 rpm.
Skuter ini memiliki dimensi panjang 2.210 mm, lebar 835 mm, dan tinggi 1.305 mm. Dimensinya yang ringan membuat skuter ini nyaman digunakan. Bahkan, ketika Anda berada di tengah kemacetan atau harus melewati gang sempit. Desain body skuter ini pun mampu memberikan perlindungan optimal terhadap angin dan cuaca buruk.
Anda tak perlu khawatir soal keamanan. Pasalnya, skuter cerdas ini dilengkapi Antilock Braking System (ABS) dengan rem cakra ganda di bagian depan dan sistem pengereman cakram tunggal di bagian belakang. Turut dibenamkan pula fitur keselamatan Automatic Stability Control (ASC). Fitur ini berfungsi untuk meningkatkan traksi di jalanan licin.
BMW C400X menggunakanย Continuouslyย Variable Transmission (CVT) gearbox dan swing arm yang lebih kaku. Kombinasi keduanya sangat efektif mengurangi vibrasi, dan memberikan kenyamanan yang lebih maksimal.
Dengan adanya koneksi Bluetooth, Anda dapat dengan mudah menghubungkan smartphone dengan layar TFT warna 6.5 inci. Layarnya didesain dengan apik sehingga memudahkan Anda mencari rute terdekat, mengecek informasi perjalanan, memutar musik, menelepon, dan menerima telepon melalui multicontrollerย saat berkendara. Skuter C400X memiliki bagasi dengan dua kompartemen yang cukup luas.
Ada dua varian warna yang dapat Anda pilih, yakni Zenith Blue Metallic dan Alpine White. Joknya pun tersedia dalam dua warna, yaitu kelabu hitam dan merah hitam.
C400X merupakan pilihan tepat bagi Anda yang menginginkan skuter ringan, lincah, dan trendi. Dengan skuter ini, berkendara pun jauh lebih aman dan menyenangkan. (erk/ymn/Berbagai Sumber/Foto: BMW-Motorrad ID)
Baca juga: Harga Motor BMW Motorrad Terbaru di Indonesia