Bimmer.ID — Menyambut masa depan yang bebas emisi karbon, MINI tengah giat memperkenalkan produk termurakhirnya, salah satunya adalah MINI Concept Aceman full elektrik.
Mobil konsep ini sangat spesial, karena mempersembahkan model yang sepenuhnya baru dan akan menyemarakkan line up mereka mulai tahun 2024 dan seterusnya.
Mobil listrik masa depan
“MINI akan sepenuhnya elektrik pada tahun 2030. Kami memperluas portofolio kami dengan sebuah model crossover, yakni MINI Aceman, sebuah kendaraan yang mewakili para generasi muda,” kata Stefanie Wurst, kepala perusahaan MINI.
MINI Concept Aceman memberikan sedikit cuplikan masa depan, serta membuka perspektif baru akan sebuah kendaraan yang sepenuhnya baru, dan memadukan MINI Cooper dengan MINI Countryman bagi keluarga masa depan
MINI Concept Aceman full elektrik ini mencerminkan bagaimana perusahaan asal Inggris itu mampu beradaptasi dengan masa depan yang dinamis.
“Kami menggunakan sebuah mobil konsep, untuk memperkenalkan kendaraan yang akan kami produksi di tahun-tahun mendatang,” kata Kepala Desain MINI, Oliver Heilmer.
Karakter spesial dari mobil konsep ini layaknya seorang anak muda yang keren, urban, serta percaya diri.
MINI selalu menjadi sebuah merek yang menciptakan model kendaraan dengan identitas kuat. Itu terbukti dengan betapa banyaknya pemilik MINI yang menamai kendaraan mereka.
Sejalan dengan ide itu pula, MINI Concept Aceman yang full elektrik ini lebih dari sekedar kendaraan, melainkan sebagai teman digital.
Layanan interkonektivitasnya memiliki kecerdasan serta pengetahuan yang bisa disebut melebihi pemiliknya.
Pemilik mobil ini nantinya bakal dapat berkomunikasi melalui display organic light-emitting diode (OLED) yang mampu memancarkan warna beresolusi tinggi serta hemat energi. Wow, luar biasa! (yollis/MINI.com)